Membangun infrastruktur IT untuk hotel membutuhkan biaya yang tidak sedikit, bicara infrastruktur tentu tidak terlepas dari komponen dan jangka waktu (life time) dari komponen tersebut akan digunakan. Kita bisa memperkirakan budget yang dibutuhkan untuk membangun infrastruktur IT sebuah hotel setelah adanya rancangan system yang akan digunakan; termasuk didalamnya rencana jumlah karyawan, jumlah kamar/resort dan lain-lain.
![]() |
Image by: Data Piranti Utama - Pre-Opening Team, sedang melakukan setup komputer yang disupply oleh datapirantiutama.co |
Apa saja komponen IT dalam sebuah hotel? Mari kita lihat apa saja yang dibutuhkan dalam menbangun IT System dalam sebuah hotel.
- Server Room; Sebuah hotel tidak akan dapat berjalan sempurna tanpat server apapun bentuknya server sangat berperan sangat penting bagi operasional sebuah hotel. Didalam ruang server tentu terdapat Server PC jumlahnya dan Spesifikasinya tentu terkait dengan system yang akan digunakan dalam hotel. Sistem apa saja yang biasanya digunakan dihotel?
- Property Management System Misalkan: Opera PMS, Protel, VHP, PowerPro dll
- Reservasion System; Reserve dll
- Accounting System: Seperti Sage, SunSystem
- Procurement System: iScala, BirchStreet, Material Control
- HR System: Sunfish, Primata, LensaSoftware, PowerPlus dll
- Point of Sales; Micros, Symphony, Infrasys dll
- Telephone Billing System; DataComm, FCS, JuruData System
- Jaringan Data- Local Area Network. Server dan adanya Jaringan Data (LAN) tentu tidak ada gunanya. Instalasi Jaringan Data sangat vital, penting bagi kita untuk memiliki design \ Topology jaringan.
- Komputer, Printer dan mesin photocopy yang dibutuhkan juga penting untuk direncanakan diawal.
- PABX- Telephone system; Alcatel-Lucent OmniPCX OXE atau OXO, NEC, Yeastar, LG, Siemens, Avaya, Panasonic dll. Telephone system disini juga meliputi pesawat telephone yang digunakan baik untuk back of house maupun untuk dikamar-kamar selain itu yang tidak kalah penting adalah jaringan telephone itu sendiri. Dalam hal ini penting bagi perencana untuk tau jumlah extension yang dibutuhkan, tipe extension yang digunakan apakah analog, digital atau IP Phone.
- HSIA, High Speed Internet Access atau Jaringan Internet; tidak dipungkiri internet menjadi kebutuhan utama saat ini dan kedepannya. saat ini Internet Access telah menggeser posisi telephone. Tamu akan memilih Internet jika dibandingkan telephone :-). Perlu direncanakan berapa bandwidth yang dibutuhkan, biasanya ini berbanding lurus dengan jumlah kamar dari hotel tersebut. Hal lain yang perlu ditentukan adalah instalasi jaringan internet, jumlah Access Point.
- TV System; Saat ini TV System telah berkembang dengan IP TV terintegrasi dengan hotel system yang dapat memberikan pengalaman tersendiri kepada tamu.
- Hotel Background Music, Diakui atau tidak music dalam sebuah hotel akan mampu menghidupkan suasana hotel anda apalagi hotel anda adalah resort dengan pool yang luas. Penting untuk diketahui konsep jaringannya. apakah akan menggunakan centralized server(player) atau terpisah setiap zona (lokasi). Masing-masing tentu ada kelemahan dan kelebihannya. Hotel background music: MusicStyling, BMASIA dll
Image by: Data Piranti Utama, Pre-Opening Team
sedang setup 2 unit iMac yang akan dipasang direception desk